top of page
Search
  • Wisdom Mall

Semua Barang Bisa Dijual Online Asal Tahu Rumusnya

Populasi pengguna internet di Indonesia terus membengkak. Bahkan Cisco Visual Networking Index menobatkan Indonesia sebagai negara dengan pertumbuhan lalu lintas internet tercepat kedua di dunia. perusahaan konsultan IT itu juga memprediksi bakal ada 164 juta pengguna internet dengan 530,6 juta perangkat yang terhubung jaringan pada tahun 2018 di negeri ini.

Tak heran jika Cisco menyebut Indonesia sudah pasti masuk era Internet of Everything. Era itu dengan sendirinya akan berkontribusi pada ekonomi Indonesia.

Prediksi dari Cisco itu juga diamini Asosiasi Penyedia Jasa Internet Indonesia (APJII). Asosiasi itu menyebutkan hingga 2013 terdapat 71,19 juta pengguna internet di Indonesia.

Lalu apa makna data-data itu? Peluang berbisnis dengan bantuan internet.

Yup, sekarang era serba online yang membuat seseorang tak lagi terkurung dalam batas-batas wilayah. Semua orang bisa saling terhubung dengan bantuan internet. Sudah saatnya memikirkan cari uang online di saat pengguna internet terus bertambah jumlahnya.

Sejatinya, ide cari uang secara online pada prinsipnya adalah menjajakan barang atau jasa lewat bantuan internet. Internet menjadi senjata ampuh untuk memperluas pangsa pasar dengan biaya yang sangat murah.

Tentunya memasarkan produk barang atau jasa secara online mesti butuh pengetahuan terlebih dulu. Perlu diingat, pemasaran online berbeda dengan pemasaran konvensional.

Ada trik-trik yang mesti dikuasai agar jurus pemasaran online bisa sukses merengkuh konsumen. Apa saja itu?

Aktif di sosial media

Luasnya pertemanan di sosial media sangat membantu memperluas pangsa pasar. Pelaku bisnis bisa memanfaatkan teman-teman di jejaring sosial untuk turut membantu pemasaran. Gaya pemasaran dari mulut ke mulut lebih efektif ketimbang berpromosi lewat iklan.

Pilih media yang tepat

Begitu banyak komunitas maupun forum online. Rata-rata disatukan karena persamaan minat maupun hobi.

Pilihlah komunitas dan forum yang sesuai dengan jenis produk yang hendak dipasarkan. Dengan cara ini akan mudah mendapat perhatian karena bisa jadi produk tersebut sesuai dengan karakter maupun yang dibutuhkan komunitas atau anggota forum online tersebut.

Berkesinambungan

Memasarkan produk secara online mesti dilakukan terus menerus. Langkah ini dimaksudkan agar konsumen selalu teringat dengan produk yang kita pasarkan. Istilah kerennya, membangun brand awareness.

2 views0 comments

Recent Posts

See All
bottom of page